Upacara Hari Jadi Ke-71 Desa Wijirejo

Administrator 03 November 2017 09:47:51 WIB

Pada tanggal 2 bulan November setiap tahunnya merupakan puncak dari perayaan hari jadi Desa Wijirejo. Desa Wijirejo dibentuk satu tahun pasca kemerdekaan NKRI atau tahun 1946 setelah sebelumnya bernama Kelurahan Gesikan dan Kelurahan Kauman. Sebagai Lurah yang pertama yaitu R.H. Soemardi yang memimpin dari tahun 1946 hingga 1977 dilanjutkan Ir. Rinto Yunadi (1977-1979), Panut Haryono (1980-1995), Harsono (1996-2004), H. Jtipto Widodo (2005-2015) dan sekarang Drs. H. Murtanda (2016-sekarang).

 

Selama 6 kepemimpinan, Desa Wijirejo perlahan mulai berkembang bersama masyarakat dengan meningkatkan pembangunan, pembinaan dan pemberdayaan masyarakat. Keberadaan dana desa yang mengucur deras dari pusat langsung ke pemerintah desa, turut membantu dalam percepatan pembangunan di tingkat bawah. Sehingga, bisa langsung dirasakan oleh masyarakat secara luas. Pada peringatan ini, Desa Wijirejo memiliki slogan "Bebarengan Mbangun Ndeso" sebagai pakem muara dari segala kegiatan yang dilaksanakan. Mulai dari olahraga, hiburan, kesenian, pembinaan dan pemberdayaan telah dilaksanakan.

 

Upacara hari jadi berlangsung cukup khidmat meski ada sedikit insiden kecil akan tetapi tidak mengurangi kekhusukan dalam pelaksanaan upacara. Pada kesempatan kali ini, wakil Bupati Drs. Abdul Halim Muslich bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam sambutannya, Pemerintah Kabupaten Bantul memberikan apresiasi terhadap Desa dalam menginisiasi dan mendorong kemajuan wilayahnya masing-masing.

Komentar atas Upacara Hari Jadi Ke-71 Desa Wijirejo

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

INFO GRAFIS

Pengumuman

Anda Bisa Mengirim Tulisan ke Website Desa Wijirejo

Kalender

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License